Outlet Sambel Layah #28 Kuningan


Bukan hanya tempat wisatanya saja yang asik untuk dikunjungi saat berlibur di Kuningan, tetapi kurang lengkap apabila tidak menikmati lezatnya kuliner khas Kuningan yang patut direkomendasikan. Seperti Tapai Ketan Kuningan. Meskipun namanya lebih dikenal tapai ketan kuningan, namun tapai ketan sendiri sudah menjadi makanan tradisional di sejumlah daerah tetangganya. Seperti Cirebon, Indramayu, maupun Majalengka. Berbeda dari daerah lain tapai ketan kuningan tampil dalam kemasan daun jambu air. Selain itu tapai ketan Kuningan menggunakan bahan tambahan yang alami, yakni daun katuk. Daun katuk membuat tapai ketan tampil dengan warna hijau muda dan tak gampang berair. Sementara daun jambu air selain berfungsi sebagai pembungkus juga sebagai pencipta aroma alami. Nah...Sambel Layah sebagai Pelopor Kuliner yang Dahsyat dan Fenomenal mencoba merambah ke Kabupaten Kuningan dengan membuka Outletnya yang ke 28 tepatnya berada di jalan Aruji Kartawinata (Depan SMA 2) Kuningan Telp 0821 36307444. Puncak acaranya dimulai dari tanggal 3 September, Sambel Layah mengadakan Acara Pengajian yang memang selalu dilakukan disaat membuka cabangnya dibeberapa kota. Sedangkan GrandOpeningnya sendiri dilaksanakan keesokan harinya yaitu tanggal 4 September dan langsung mendapat sambutan dan antusias warga serta menjadikan udara dingin kota Kuningan menjadi hangat. Terimakasih Kepada Warga Kuningan yang telah menerima Sambel Layah sebagai bagian melengkapi Khasanah Kuliner Nusantara. Salam...Sambel Layah Dahsyat & Fenomenal.

Komentar