Sambel Lombok Ijo kenapa bermanfaat

Jangan bilang anda Orang Indonesia kalau tidak menyukai Sambel, karena Sambel sudah merupakan menu pokok orang Indonesia yang cenderung menyukai makanan pedas. Hampir disetiap menu masakan Nusantara, rasa Pedas merupakan hal Pokok, walau terkadang didapati beberapa menu tanpa sentuhan cabai, tetapi tetap dihidangkan ulekan halus maupun kasar cabai dan beberapa rempah lain dalam nama menu tersendiri yang biasa kita sebut Sambel. Nah di Sambel Layah sendiri, menu sambel banyak ragamnya, salah satunya adalah Sambel Ijo khas Sambel Layah, sekedar informasi ternyata Cabe Ijo banyak mengandung manfaat, seperti:
-Vitamin
Di dalam 100 gram cabe ijo, ada beberapa vitamin yang terkandung di dalamnya seperti manfaat vitamin A, vitamin B1 dan manfaat vitamin C yang terbukti 7× lipat lebih tinggi jika dibandingkan dengan buah jeruk.
-Mineral dan Senyawa lain
Di dalam cabe ijo, selain vitamin, ada juga mineral yang sangat baik untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Mineral seperti fosfor tentu akan memberikan manfaat luar biasa bagi kesehatan. Untuk senyawa lain, cabe ijo mengandung capcaisin yang mempunyai sifat sebagai anti-bakteri, analgesik, anti-karsinogenik dan anti-diabetes.
-Protein
Ternyata, protein juga terkandung di dalam cabe ijo. Walaupun kandungan protein ini tidak sebanyak makanan lain yang terkenal mempunyai protein tinggi, akan tetapi, kandungan protein yang ada pada cabe ijo pun akan sangat membantu regenerasi sel-sel yang rusak di dalam tubuh.
Nah untuk itu Cobalah menu Dahsyat satu ini di Sambel Layah.


Sumber Kutip: Bebagai Sumber

Komentar